PA Surabaya Gelar Halal Bihalal dan Pelepasan Hakim Pegawai dengan Penuh Kehangatan
Surabaya, 17 April 2025 – Pengadilan Agama Surabaya menggelar kegiatan Halal Bihalal sekaligus acara pelepasan hakim dan pegawai yang mendapatkan promosi maupun mutasi. Acara ini berlangsung di Aula Pengadilan Agama Surabaya dalam suasana penuh kehangatan pasca Idul Fitri 1446 H. Seluruh aparatur PA Surabaya turut hadir dan mengikuti rangkaian kegiatan dengan khidmat dan penuh kebersamaan.

Acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan sambutan oleh Ketua PA Surabaya, Dr. H. Suhartono, S.Ag., S.H., M.H. Dalam sambutannya, beliau mengajak seluruh pegawai untuk menjadikan momen Halal Bihalal sebagai ajang mempererat tali silaturahmi dan memperkuat semangat kerja. “Mari kita saling memaafkan, bersihkan hati, dan perkuat kebersamaan untuk kinerja yang lebih baik,” ujarnya.

Selain Halal Bihalal, digelar pula acara pelepasan hakim dan pegawai yang akan bertugas di satuan kerja baru. Di antaranya adalah Abdus Syakur Widodo, Hj. Siti Suriya, Drs. Moh. Ghofur, Drs. H. Nur Khasan, Dr. H. Tamat Zaifudin, Drs. Tayeb, dan Drs. AH Thoha. Suasana haru mewarnai momen penyampaian pesan dan kesan dari pegawai yang dilepas, diiringi ucapan terima kasih atas dedikasi mereka.
Acara ditutup dengan berjabat tangan, ramah tamah, dan sesi foto bersama sebagai bentuk kenangan dan penghormatan. PA Surabaya berharap suasana kekeluargaan ini menjadi modal dalam memperkuat sinergi antar aparatur. Kegiatan ini menjadi refleksi semangat kebersamaan dalam mendukung pelayanan peradilan yang profesional, berintegritas, dan melayani masyarakat dengan sepenuh hati.












Berita Terkait: